Laman

Jumat, 04 Januari 2013

Sakit Maag Kronis




Apa itu penyakit maag?
Maag merupakan peradangan, iritasi, atau erosi yang terjadi pada lapisan mukosa lambung. Maag bukanlah sebuah penyakit tunggal melainkan sekumpulan dari beberapa kondisi yang dikarakterisasi dengan peradangan pada lapisan lambung.

Secara umum maag dapat dibedakan menjadi dua golongan yakni maag akut dan maag kronis.

Maag Akut
Maag akut adalah perdangan yang tiba-tiba terjadi pada lambung. Maag akut merupakan sebuah istilah yang dipakai untuk merujuk pada spektrum yang cukup luas, dimana salah satunya adalah perubahan peradangan yang terjadi di dalam lambung.

Jika peradangan terjadi diseluruh bagian lambung maka disebut sebagai 'Pangastritis' sedangkan jika inflamasi terjadi dibgaian tertentu disebut sebagai 'Antral Gastritis'.

Banyak faktor yang menyebabkan terjadinya maag akut diantaranya adalah penderita sedang menjalani pengobatan, mengkonsumsi makanan atau minuman yang bersifat korosif, stress, dan infeksi.



Maag Kronis
Sedangkan yang dimaksud dengan maag kronis adalah peradangan pada lambung yang terjadi secara bertahap dan memakan waktu yang cukup lama. Akibatnya hal ini akan meninggalkan lesi atau luka yang cukup kronis  dalam lambung tersebut.

Artikel terkait:
- Penyebab maag kronis
- Gejala Maag kronis
- Diagnosis Maag kronis
- Pengobatan Maag Kronis
















Tidak ada komentar:

Posting Komentar